fbpx

Berikut Beragam Kreatifitas Menggunakan Akrilik. Dengan Bermacam Manfaat

Mungkin banyak dari kita yang sering mendengar kata akrilik, tanpa mengetahui atau mengenal secara langsung apa itu akrilik.. Akrilik adalah benda semacam plastik berbahan polimer, yang menyerupai kaca. Walaupun akrilik sama jernihnya dengan kaca, namun akrilik memiliki bobot yang lebih ringan, dengan ketahanan yang juga sama kuatnya dengan kaca. Sifatnya yang bisa dilenturkan, membuat akrilik tidak gampang pecah dan mudah untuk dipotong ataupun dilubangi dengan bor. Hal inilah yang membuat akrilik dapat diolah menjadi sesuatu yang stylish dan modern.

  1. Bingkai foto

Bingkai foto berbahan akrilik tidak hanya sekedar stylish, namun juga bisa  memberikan tampilan efek melayang pada foto atau artwork yang kamu pajang di sana. Cara membingkainya sama seperti membingkai foto pada pigura biasa, kamu hanya perlu mengganti dua lapis kaca yang digunakan untuk mengapit foto dengan dua lembar akrilik. Bingkai foto akrilik ini jauh lebih aman dan ringan sehingga mudah untuk ditata dan dipindah-pindah.

  1. Plakat

Selain sebagai souvenir selamat pernikahan atau ucapan ulang tahun, plakat bisa juga dijadikan sebagai ucapan terima kasih, ucapan penghargaan, trofi perlombaan serta trofi untuk wisuda, ucapan kerja sama. Bahkan, kini kita bisa memberikan plakat custom kepada orang yang kita sayangi tanpa harus menunggu momen-momen spesial. Jika kamu ingin memberikan plakat custom, kamu bisa menghubungi up2you2 yang memberikan jasa custom desain sesuai dengan kamu inginkan. Up2you2 terbukti selalu memberikan layanan dan produk yang terbaik dengan harga yang terjangkau.

  1. Gantungan Anting-anting

Bagi kaum wanita, yang memiliki anting-anting lebih dari satu pasang, kita bisa membuat tempat anting-anting yang terbuat akrilik lho.   

  1. Standing Board. 

Apakah kamu Pernah melihat papan display yang dipajang di depan kafe atau restoran? Biasanya papan tersebut terbuat dari blackboard yang ditulisi dengan kapur. Nah, kini kamu bisa meniru ide tersebut dengan akrilik dan menempatkannya di dalam rumah seperti ruang makan atau ruang keluarga,  agar menciptakan suasana rumah yang menarik dan  berbeda. 

Read more...