fbpx

Ketahui Dengan Benar Cara dan Tips Membersihkan Botol Tumbler

Ketahui Dengan Benar Cara dan Tips Membersihkan Botol Tumbler

Lari pagi, cycling/gowes, bahkan jogging, tidak akan terlepas dengan yang namanya botol tumbler. Bukan saat berolahraga saja, benda yang satu ini bahkan juga bisa ada saat kita pergi ke sekolah, kuliah, kantor dan juga saat jalan-jalan santai. Botol tumbler kalian selalu menemani. 

Kini, tersedia berbagai jenis tumbler yang bisa tahan terhadap suhu panas atau pun suhu dingin. Selain berbagai macam motif dan ukuran, bahannya pun beragam. Mulai dari plastik, kaca, aluminium hingga stainless steel. 

Bahkan, sekarang kita bisa menaruh desain yang kita inginkan di atas sebuah tumbler. Kita bisa print nama kita, atau kita bisa juga jadikan tumbler yang telah kita desain sebagai hadiah kepada seseorang. Dengan memiliki tumbler yang kita desain sendiri, akan  lebih menarik untuk kita bawa beraktifitas di luar, seperti saat sedang bekerja, sekolah, bermain, atau berolahraga.

Nah, bagaimana cara merawat botol tumbler dengan benar? Mari kita simak beberapa  tips berikut ini : 

1. Cuci botol tumbler dengan spon khusus agar permukaan luar dan dalam nya tidak tergores serta pastikan langsung di air yang mengalir dan hangat.

2. Beri garam secukupnya apabila botol tumbler kamu mulai bau karena terkena minyak dan makanan,tambahkan garam secukupnya campur dengan air kocok. Setelah buang air garam dan bilas sampai bersih ya.

3. Campurkan baking soda dengan air. Biarkan semalaman agar bau dan bakteri dalam botol tumbler hilang dan bilas paginya sampai bersih.

4. Berikan cuka pada botol tumbler stainless dan cuci dengan air dingin agar terhindar dari jamur dan bau.

5. Keringkan botol tumbler dengan lap sampai bersih tidak boleh lembab ya karena bisa mendatangkan bakteri yang membuat botol tumbler kita menjadi bau. 

Banyak dari antara kalian berpikir kenapa harus menggunakan botol tumbler? Karena lebih hemat dan efisien dan juga ramah lingkungan (mengurangi botol plastik) yang ada serta lebih menjamin kesehatan kita dan kualitas minuman kita. 

Kalian juga bisa membeli botol tumbler yang estetik dan multifungsi di Up2You2 loh, Karena selain harga terjangkau, kualitas print yang diberikan sudah pasti terjamin. So, sudah tidak jamannya lagi menggunakan botol plastik. Yuk beralih ke botol tumbler yang lebih ramah lingkungan.

Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *