fbpx

Cetak Souvenir Pernikahan! Souvenir Menarik dan Bermanfaat!

Cetak Souvenir Pernikahan! Souvenir Menarik dan Bermanfaat!

Memang sudah sewajarnya saat kita mengadakan suatu acara terlebih acara pernikahan yang hanya dilakukan atau digelar satu kali seumur hidup kita akan menampilkan atau menyediakan segala sesuatu dengan sangat terperinci dan juga maksimal. Siapa sih yang tidak ingin pesta pernikahan nya terkesena bagi setiap tamu undangan yang datang? Pasti nya kita semua ingin pesta yang kita gelar menjadi satu momen yang tak terlupakan bagi kita sendiri maupun siapa saja yang hadir di acara kebahagiaan kita itu kan.

Seperti acara pernikahan, tidak hanya memastikan venue atau tempat acara yang strategis, dekorasi yang indah, bahkan hal-hal kecil seperti undangan dan souvenir menjadi perhatian khusus.

Seperti banyak yang kita temui di acara acara pernikahan pada umumnya, souvenir menjadi salah satu item yang pasti ada di setiap acara pernikahan. Jenis jenis nya pun beragam, mulai dari pajangan, gantungan kunci, tempat tissue dan lain sebagai nya.

Namun jika kita ingin memberikan souvenir kepada para tamu undangan pastinya kita menginginkan souvenir yang kita berikan terpakai untuk jangka waktu yang lama, agar momen yang telah kita gelar selalu di ingat para tamu undangan yang hadir. Oleh karena itu kita harus pintar mencari jenis  souvenir yang memberikan manfaat, tak hanya bagus rupa nya saja. Kualitas dari pada souvenir pun harus diperhatikan sehingga souvenir dapat bertahan dalam jangka waktu yang lama.

Dapat dikatakan memilih souvenir pernikahan itu gampang gampang susah karena kalian juga harus memikirkan nilai manfaat nya bagi para tamu undangan, selain itu kalian harus memikirkan budget yang sesuai. Jika kalian masih bingung untuk memilih souvenir apa, kalian dapat ikuti tips berikut ini.

1. Tentukan jumlah tamu undangan

Jumlah tamu undangan akan sangat mempengaruhi untuk budget kalian. Umum nya semakin banyak jumlah nya maka akan lebih murah.

2. Tetapkan budget

Kalau sudah dihadapkan dengan pilihan pilihan yang bagus terkadang membuat kita tergiur sehingga kita lupa batas daripada budget kita, maka tentukan dulu budget untuk souvenir sebelum memilih souvenir.

3. Pilih souvenir yang ada manfaat nya

Memilih barang yang unik dan menarik bentuk nya memang cukup menjadikan alasan untuk pilihan souvenir tapi kalian juga harus memikirkan dari segi manfaat dan fungsi nya untuk para tamu sehingga souvenir kalian dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama. Contoh souvenir yang dapat bermanfaat seperti tote bag, tumbler, pen, notebook, dan sebagainya.

4. Pilih souvenir yang mudah dibawa

Ketika menghadiri sebuah pesta biasa nya para tamu hanya membawa tas kecil oleh sebab itu kalian harus mempertimbangkan sisi kepraktisan untuk para tamu sehingga souvenir kalian dapat mudah dibawa. 

Nah, jika kalian sudah menentukan jenis souvenir bermanfaat yang akan kalian pilih, kalian bisa langsung mencetaknya di Up2You2 ya.

Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *