fbpx

Berikut Pengaruh Pentingnya Kartu Nama Dalam Bisnis Online|Cetak kartu nama jakarta barat

Berikut Pengaruh Pentingnya Kartu Nama Dalam Bisnis Online|Cetak kartu nama jakarta barat

Mungkin dulu sebuah kartu nama hanya dianggap sebagai kertas yang berisi informasi penting, baik itu nama maupun nomor telpon ataupun informasi-informasi lainnya. Namun di jaman digital seperti ini, sebuah kartu nama tidak hanya berfungsi sebagai media untuk saling bertukar informasi. Karena selain itu, kehadiran kartu nama dalam berbisnis dapat menaikkan tingkat kredibilitas bisnis tersebut.

Saat kita memberikan kartu nama kita kepada lawan bicara kita, misalnya seorang calon konsumen, maka kita akan terlihat lebih profesional dan berkelas. Dengan memberikan kartu nama pada calon konsumen, kita akan lebih mudah diingat oleh mereka, dibandingkan jika hanya bertukar kontak secara digital.

Namun, tidak semua kartu nama dapat memberi kesan yang baik kepada calon konsumen kita. Jika kartu nama yang kita berikan tidak memiliki desain yang bagus, maka ada kemungkinan kartu nama akita akan dilupakan begitu saja. Berikut adalah beberapa tips yang bisa diaplikasikan dalam kartu nama kamu:

  • Sesuaikan pemilihan warna dengan logo bisnis

Pastikan warna yang kamu pilih, senada dengan warna pada logo bisnis kamu. Warna yang tepat, akan menambah kesan yang baik pada calon konsumen yang kita berikan kartu nama tersebut.

  • Nyaman saat dibaca

Pastikan ukuran font yang kalian pilih, tidak terlalu besar, ataupun terlalu kecil. Ada baiknya untuk melakukan test print dulu sebelum kita mencetak kartu nama kita. Pastikan peletakan informasi-informasi penting seperti nomor telepon, alamat, e-mail, maupun informasi-informasi lainnya, dapat dibaca dengan baik oleh mereka.

  • Ukuran yang pas

Biasanya, ukuran kartu nama adalah 9×5,5cm. Namun kita bisa mengubahnya sesuai dengan kebutuhan kita. Misalnya, kita bisa membuat kartu nama dengan ukuran 8,5x5cm jika ingin memastikan kartu nama kita dapat dimasukan ke dalam dompet. Pilih juga orientasi yang tepat dengan kebutuhan kita, misalnya landscape atau portrait. 

  • Pemilihan kertas dan finishing. 

Pastikan kertas yang kita pilih, tidak terlalu tipis untuk dijadikan kartu nama. Karena jika kertas yang kita pilih terlalu tipis, ada kemungkinan kartu nama tersebut akan mudah robek. Agar lebih berkelas dan juga anti air, kita bisa menambahkan finishing laminasi doff ataupun glossy, sesuai selera kita.

Jika desain kartu nama kamu sudah siap, langsung saja bawa file kamu ke Up2You2, yang akan melayani dengan baik. Disana, kamu bisa memesan kartu nama yang kamu butuhkan, tanpa minimal order. Kamu akan memiliki kartu mana yang akan menunjang performa bisnis kamu.

Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *