fbpx

5 Rekomendasi Souvenir Pernikahan Terbaik Modern

5 Rekomendasi Souvenir Pernikahan Terbaik Modern

Selain makanan dan dekorasi, souvenir pernikahan menjadi salah satu elemen yang penting dan diperhatikan dalam sebuah pernikahan. Oleh karena itu, hendaknya kita memilih souvenir pernikahan yang berkesan untuk acara pernikahan. Namun, memilih souvenir pernikahan yang tepat bukanlah hal yang mudah. Ada banyak pilihan souvenir yang tersedia di pasaran, mulai dari yang tradisional hingga modern.

Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat membantu kamu memilih souvenir pernikahan yang terbaik:

  • Sesuaikan dengan tema pernikahan kamu
  • Pertimbangkan budget yang tersedia
  • Berikan souvenir yang berguna dan bermanfaat
  • Custom souvenir agar terkesan unik

Saat ini, banyak pilihan souvenir pernikahan yang unik, mulai dari yang harga terjangkau hingga mahal. Fungsi dari souvenir itu pun berbeda-beda. Souvenir menjadi hal yang penting dalam acara pernikahan. Dengan memberikan souvenir, momen bahagia kita akan dikenang oleh para tamu undangan. 

Souvenir yang sedang trend pun kini banyak di cari, trend di tahun 2023 ini adalah segala macam souvenir yang dapat dimanfaatkan dan peduli pada lingkungan. Berikut ini beberapa ide souvenir pernikahan unik yang sedang tren dan bermanfaat, tentunya akan membuat tamu undangan terkesan.

Berikut ini adalah 5 rekomendasi souvenir pernikahan terbaik modern:

  1. Tote bag

Totebag salah satu souvenir pernikahan yang unik dan bermanfaat, Souvenir pernikahan unik dan elegan ini bisa kamu tulis dengan nama kita dan pasangan serta tanggal pernikahan .

  1. Power Bank

Power bank adalah salah satu souvenir pernikahan modern yang sangat berguna dan dibutuhkan oleh banyak orang. Souvenir ini sangat cocok diberikan kepada tamu yang sering menggunakan gadget seperti smartphone atau tablet.

  1. Tumbler

Tumbler juga menjadi salah satu souvenir pernikahan modern yang dapat digunakan sehari-hari. Souvenir ini dapat digunakan untuk minum air, kopi, atau teh. Tumbler yang berkualitas tinggi juga bisa menjadi pilihan yang menarik.

  1. USB / Flash Drive

USB flash drive juga dapat menjadi souvenir pernikahan modern yang berguna dan bermanfaat. Souvenir ini dapat digunakan untuk menyimpan foto atau video pernikahan, atau dokumen penting lainnya.

  1. Notebook

Notebook  pilihan yang tepat untuk kita yang mengundang banyak rekan kantor ke acara pernikahan, kita dapat  memilih notebook custome sebagai souvenir. Jangan lupa untuk menghias notebook tersebut dengan menggunakan pita sebelum dibagikan kepada pengunjung agar terlihat makin mewah.  

Demikianlah 5 rekomendasi souvenir pernikahan terbaik modern. Namun, pastikan untuk memilih souvenir yang sesuai dengan tema pernikahan kamu dan anggaran yang tersedia.

Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *